LIBURAN ANAK KE BANGKOK LIHAT DINOSAURUS

SUKA DENGAN DUNIA PRA SEJARAH ? 
INGIN MERASAKAN DIKEJAR-KEJAR RAPTOR ? 
BAWA ANAK KECIL KE BANGKOK ? 

Bagi para keluarga dengan anak kecil yang akan ke Bangkok, ada sebuah tempat wisata yang baru dibuka tahun 2016 kemarin dan memfokuskan pada kehidupan binatang prasejarah  seperti yang ada di film Jurrassic Park, bernama Dinosaur Planet.

Tentu cocok juga untuk kamu yang senang foto-foto seru dengan tema unik dan tidak pasaran.
Entah bagian dari promosi atau ketidaksengajaan, sebelum tempat ini dibuka sempat ada video dan foto yang sempat viral di dunia maya di Thailand sana dimana ada T-rex yang sedang terikat dibawa “berjalan-jalan” dengan sebuah mobil bak terbuka mengelilingi kota Bangkok dan sempat membuat kehebohan di sana.
Dengan mencampurkan unsur entertainment dan edukasi, ada 8 wahana yang dapat dinikmati disini , termasuk sekitar 200 patung seukuran asli baik yang bisa bergerak / animatronik atau pajangan biasa saja, termasuk sebuah kerangka tengkorak dinosaurus seukuran asli.

Wahana dan fasilitas yang ada :
  • Wahana “Dinosaur District” 
Disini anda diberi berbagai penjelasan tentang dunia prasejarah, proses kelahiran hingga simulasi pada sebuah laborarorium dengan bayi T-Rex lucu yang baru menetas dari telurnya.

Dan ada sedikit twist di bagian akhirnya.
  • Wahana“Stars of Dino”
Berpetualang ke jaman dahulu dan menjadi explorer untuk mengalami semua tiga periode bersejarah : Triassic, Jurassic and Cretaceous
  • Wahana “Dino Eye”*
Naik ke kincir raksasa agar bisa melihat taman dan kota Bangkok dari atas
    • Wahana“4D Deep World”
    Simulasi masuk ke perut bumi sambil merasakan petualangan secara 4Dimensi.
    • Wahana“The Great Volcano” & The Extinction Show.
    • Wahana“Raptor X-Treme”
    Ingin tahu rasanya dikejar-kejar velociraptor ? Coba wahana ini.
    • Wahana Dino Farm*
    Untuk yang ingin memberi makan “anak dino” atau menaiki beberapa spesies mahluk purba.

    Nah, selain beberapa wahana itu, ada juga toko cenderamata yang menjual banyak produk mulai dari mainan, baju, alat tulis dan hiasan lainnya.
    NOTES :
    Masuk ke dalam tidak boleh membawa makanan dari luar, tetapi di dalam ada beberapa booth snacks, minuman dan cafe .

    Lebih baik datang kesini setelah pukul 4 sore agar tidak terlalu panas.
    .

    Lokasi :
    di daerah Sukhumvit , bisa lewat BTS Phrom Phong turun di exit 6 dan kemudian berjalan kaki 5 menit melewati Benjasiri Park.

    Jam buka: 10 a.m-10 p.m
    www.dinosaurplanet.net

    Harga TICKET BOX
    Dewasa 600 B
    Anak ( tinggi 90-140cm) 400B
    WA saja +62 82120523643

    *TAMBAHAN BAYAR LANGSUNG
    Dino Eye 200B / orang
    Dino Farm 100B / anak